Jakarta – Presiden Dewan Pimpinan Nasional Federasi Advokat Muda Indonesia (DPN FAMI) sekaligus Ketua Umum Pimpinan Pusat Asosiasi Wartawan dan Media Online Republik Indonesia (AWMO RI), Adv. Ofi Sasmita, menyampaikan rasa bangga dan ucapan selamat kepada Alamsyah Rahman Latanro, A.Md.P., S.H., M.H. yang kini dipercaya menjabat sebagai Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas (Ka. KPLP) Lapas Kelas IIA Palangkaraya.
Alamsyah sebelumnya mengemban tugas sebagai Kasi Pelaporan dan Tata Tertib Lapas Kelas I Makassar, sebuah jabatan yang dijalankannya dengan penuh disiplin dan dedikasi. Kepindahan ini tidak hanya menjadi langkah karier, tetapi juga bentuk kepercayaan negara atas integritasnya dalam dunia pemasyarakatan.
Dalam keterangannya, Adv. Ofi Sasmita menekankan bahwa jabatan baru yang diterima Alamsyah adalah amanah besar sekaligus kebanggaan bagi rekan, sahabat, dan masyarakat luas.
“Kami turut berbahagia dan bangga atas amanah baru yang diberikan kepada Bapak Alamsyah. Beliau bukan hanya seorang pejabat yang berdedikasi, tetapi juga sahabat sekaligus mitra yang baik bagi kami. Terima kasih atas persahabatan dan kerja sama yang sudah terjalin dengan hangat,” ujar Ofi.
Sinergi Pers, Advokat, dan Pemasyarakatan
Sebagai pemimpin dua organisasi besar, DPN FAMI dan AWMO RI, Ofi Sasmita memandang momentum ini bukan hanya sekadar rotasi jabatan, tetapi juga simbol sinergi antarprofesi. Menurutnya, keberhasilan pemasyarakatan tidak bisa berdiri sendiri tanpa dukungan advokat dan media.
“Kami percaya, dengan komunikasi yang baik dan keterbukaan, Lapas Kelas IIA Palangkaraya di bawah kepemimpinan Ka. KPLP yang baru akan mampu menghadirkan lingkungan yang aman, tertib, dan tetap menjunjung nilai kemanusiaan,” tambahnya.
Harapan untuk Lapas Palangkaraya
Ucapan selamat ini juga mengandung doa dan harapan besar. Ofi menekankan bahwa jabatan baru ini semoga menjadi awal dari semakin banyak terobosan yang membawa manfaat, baik bagi institusi pemasyarakatan maupun masyarakat yang dilayani.
“Semoga Allah SWT selalu memberikan keberkahan dalam setiap langkah beliau. Kami yakin Bapak Alamsyah akan membawa semangat baru dalam pengamanan dan tata kelola Lapas Kelas IIA Palangkaraya,” pungkas Ofi Sasmita.